GEOLOGI

Geologi adalah salah satu dari ilmu kebumian yang terlibat dalam masalah-masalah kerak bumi, susunan dan sejarahnya. Sebagai salah satu cabang ilmu pengetahuan alam, maka geologi pun tidak lepas dari ilmu pengetahuan alam lainnya seperti : kimia (berhubungan dengan studi material bumi), fisika (ber­hubungan dengan studi struktur dan geodinamik), biologi (ber­hubungan dengan studi fosil) dan matematika. Geologi mem­punyai berbagai cabang ilmu pengetahuan yang mendukungnya, secara umum (menurut George W. White, University of ,llinois, 1980) adalah:
1.    Geofisika,
2.    Geokimia,
3.    Mineralogi,
4.    Petrologi dan petrografi,
5.    Stratigrafi,
6.    Paleontologi,
7.    Struktur geologi,
8.    Geomorfologi,
9.    Hidrogeologi,
10. Geologi ekonomi
11. Geologi teknik,
12. Geologi lingkungan.


Sesuai dengan perkembangan jaman dari tahun ke tahun, geologi pun mengikuti perkembangan sesuai dengan perkembangan dunia sain dan teknologi. Cabang ilmu geologi pun semakin bertambah.
Geologi beserta cabang-cabangnya merupakan satu kesatuan ilmu terapan yang dapat berkonstribusi dengan ilmu-ilmu teknologi dan industri lainnya. Geologi sebagai basic sciences maupun technology berperan besar dalam interaksi dengan disiplin ilmu lain. Termasuk dalam kelompok kajian cabang geologi, antara lain:
1.    Geowisata
2.    City Geology
3.    Vulkanologi
4.    Petroleum Geology
5.    Lunar geology
6.    Geoteknik
7.    Geologi kelautan
8.    Geologi miiter (military geology)

9. dan lain-lain

Zufialdi Zakaria _MANAJEMEN PEMETAAN GEOLOGI (2010)
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Label

Recent Posts

Pages